Lompat ke isi utama

Berita

Bawaslu Kota Bekasi Terima Kunjungan Siswa/i SMAN 14 Bekasi

Bawaslu Kota Bekasi Terima Kunjungan Siswa/i SMAN 14 Bekasi

Bekasi (24/5) - Bawaslu Kota Bekasi terima kunjungan dari SMA Negeri 14 Bekasi dalam rangka Pelaksanaan Program Kegiatan Project ke - 3 Kurikulum Merdeka (Sekolah Penggerak) Siswa Kelas X (sepuluh) dengan tema "Demokrasi dan Pemilihan Umum". Kunjungan diterima langsung oleh Ketua dan Anggota Bawaslu Kota Bekasi pada Selasa, 24 Mei 2024. Kunjungan diikuti kurang lebih 100 siswa/i yang terbagi dalam 2 kloter.

Pada kesempatan ini Pimpinan Bawaslu Kota Bekasi memberikan edukasi terkait kepemiluan terhadap para siswa/i yang nantinya menjadi pemilih pemula pada Pemilu 2024 dan dilanjut dengan sesi tanya jawab untuk pengetahuan lebih tentang kepemiluan.

"Suksesnya Pemilu Serentak 2024 bukan hanya tanggungjawab penyelenggara tetapi tanggungjawab kita semua, semoga apa yg disampaikan disini nantinya menjadi bekal untuk teman-teman kedepannya" Ujar Choirunnisa (Ketua Bawaslu Kota Bekasi).